Burung jalak merupakan burung yang sangat di minati oleh para pecinta burung, tak hanya di senangi karena kicauannya saja namun burung juga sangatdi senangi karena burung yang bisa berbicara.
Banyak sekali para pecinta jalak yang sangat telaten dan mahir dalam merawat jaak ini. karena meang kualitas dan tingkat harga juga yang menarik.
Namun ada juga burung jalak yang kualitasnya kurang diminati para pecinta burung karena memang kualitasnya yang kurang ,dan dalam pelatihannya dan perawatannya pun kurang maksimal.
Namun jangan khawatir sob, ini ada beberapa cara dan tips untuk menjinakan dan merawat burungjalak agar lebih memiliki kualitas yang bagus.
Tips Menjinakan Burung Jalak dengan Mudah
1. Tahap Pengenalan
Tahap yang pertama adalah pengenalan dimana kita baru pertama kali memelihara burung jalak, dan pastinya si burung jalak ini akan merasa asing sama pemilikknya, alangkah baiknya tahap ini kita lakukan lebih sering dari tahap yang lainnya.
Dalam tahap ini sangat lain, maksudnya tahap pengenalan yaitu kita hrus lebih ekstra perhatian pada si burung jalak ini, ya dengan kita sering memeberikan makan, mengelus burung, saling memanjakan, memandikan, dan lainnya.
Nah tahap ini pastinya akan memberikan banyak dampak positif dalam peradaptasian burung jalak agar lebih mendekatkan diri pada si pemilik .
2. Tempatkan Burung Pada Tempat Ramai
Setelah tahap pengenalan alangkah baiknya tempatkan burung jalak ini di tempat yang lebih banyak lalu lalang orang, atau banyak aktifitas orang.
Nah di tahap ini juga sangat membantu burung agar lebih bisa beradaptasi dengan lingkungan rumah sekitar dan burung akan lebih mengetahui pemilik dan lebih beradaptasi dengan orang sekitarnya .
3. Tahap Pelatihan Burung
Pada saat dilakukan pelatihan, pemilik akan mengangkat bagian makanan burung jalak . Hal ini dilakukan setelah pemberian pakan terhadap jalak dirasa cukup.
Burung Jalak akan makan makanan dengan cukup dan sesuai dengan kapasitasnya, begitulah dilakukan oleh para binatang. Waktu penghindaran kapasitas maksimal waktu 4 jam disitu burung akan merasakan lapar kembali.
Hal ini yang menjadi kesempatan pemilik untuk melakukan pendekatan. Pemilik dapat memberi makan dengan menggunakan tangannya.
Kondisi burung yang sedang lapar akan dimanfaatkan untuk si burung lebih mematuhi intruksi yang diberikan oleh pemilik. Burung akan lebih mudah untuk menuruti apa yang diinstruksikan.
Jadi ini adalah tips jitu yang banyak dilakukan oleh para pemilik burung khususnya untuk burung jalak agar burung lebih jinak yang dapat main di luar kandang.
4. Memberi Makanan Jalak
Nah tips ini jangan sampai kalian salah dalam pemberian makanan. tahap ini harus sangat ekstra kita perhatikan. karena jika salah dalam memilih makanan semuannya akan menjadi sangat fatal.
Ada beberapa makanan yangsangat dis enangi oleh burung jalak, inilah yang harus kita berikan agar si burung jalak bisa berkembang lebih baik lagi dan lebih berkualitas. berikut adalah jenis- jenis makanan yang sangat baik bagi pertumbuhan jalak.
5. Melatih Diluar Sangkar
Tahan berikutnya yang dapat diajarkan kepadanya kepada burung jalak peliharaan baru adalah keluar dan masuk dari sangkar. Pemilik dapat melakukan hal ini dengan menempatkan makanan di tangan. Burung jalak dilatih untuk masuk dan keluar sangkar.
Biarkan jalak untuk menghampiri pemiliknya. Jalak juga akan mengeluarkan suara-suara tertentu pada saat pelatihan. Hal ini akan sangat baik untuk melatih suara burung juga. Burung jalak yang lapar akan senantiasa mengikuti pemiliknya kemanapun pergi. Lakukan hal tersebut dengan berulang – ulang.
6. Melatih Dengan Melakukan Siulan
Pemilik juga bisa melakukan pelatihan dengan memanggil burung melaui siulan yang khas. Hal ini akan membuat burung mengenal suara pemilikinya dan siulan akan menunjukkan pakan. Paka yang diberikan dapat berupa ulat hongkong atau voer yang sedikit ditebarkan pada bagian di tangan.
Pemilik juga bisa melakukan variasi dengan penyebaran di skitar lantai. Burung jalak kebo yang lapar akan dengan segera menghampiri pakan yang disediakan oleh pemlik.
Jenis Makanan Burung Jalak
1. Buah Pisang
Buah pisang merupakan buah yang sangat di sukai oleh burung jalak. Sebenarnyaseua jenis pisang sangat di senangioleh burung jalak namun bagusnya si ada salah satu jenis buah pisang yaitu pisang kepok .
Selain membantu mengurangi rasa lapar pada burung jalak, kandungan pisang memang sangat membantu bagi pertumbuhan burung jalak karena kandungan vitamin yang sangat bagus bagi burung jalak.
Selain itu, pisang memiliki khasiat energi yang tinggi sehingga membantu burung untuk bangkit dari kelelahan dan lainnya.
Maka dari itu opisang kepok lah yang sangat bagus dipilih untuk asupan burung jalak. karena memang pisang kepok khususnya yang memiliki daging berwarna putih.
Kandungan yang terdapat dalam pisang ini antara lain 11 mg kalsium yang baik untuk tulang, 14 mg vitamin C untuk pertahanan tubuh, 1 mg zat besi, 503 mg potassium, 1 mg niasin, dan 206 IU vitamin A.
2. Belalang dan Jangkrik
Jangkrik dan bealang merupakan serangga yang umum diberikan untuk burung sebagai ekstra fooding Jangrik dan belalang memiliki kandungan protein yang sangat baik untuk perkembangan burung.
Bagi burung, rasa jangrik dan belalang merupakan rasa terbaik yang penangkar berikan padanya karena kaya protein didalamnya.
Namun pemberian jangkrik danbelalang ini tidak disarankan diberikan terlalu banyak, apalagi mencapai angka puluhan dalam sehari dalam masa normal.
Pasalnya jangkrik danbelalang juga berfungsi untuk meningkatkan birahi si burung. Karena itulah pemberian Ekstra fooding pada burung menjelang hari lomba sangat disarankan karena untuk stamina burung dan untuk lebih gacor dalam bersuara.
3. Kroto
Kroto juga termasuk makanan burung jalak karena bisa menunjang kebutuhan nutrisi untuk burung. Kroto sangat efektif jika dicampurkan dengan makanan EF seperti jangrik, ulat hongkong, atau belalang kemudian diberikan kepada jalak setiap pagi harinya.
Kroto atau telur semut rangrang ini juga sangat baik untuk mendongrak kemauan dari si burung jika malas dalam berkicau.
4. Ulat Hongkong
Ulat hongkong menjadi pakan tambahan jalak kebo yang sangat di sukai. Meskipun kandungan protein yang ada di dalam ulat hongkong cukup tinggi, maka pemberian wajib kita batasi.
Jika memberi pakan jalak dengan ulat hongkong secara berlebihan, dapat mengakibatkan kurang baik untuk kesehatannya.
5. Voer
Voer merupakan makanan buatan yang terbuat dari beberapa komposisi campuran makanan alamai yang di olah dari pabrik dan menjadi makanan instan .
Voer terbilang sangat efektif untuk diberikan kepada jalak kebo yang pemiliknya memiliki pekerjaan yang banyak karena dapat menjaga staminanya sepanjang hari.
Kadar protein yang disertai dengan kandungan lemak, energi metabolisme, serat kasar, mineral, vitamin, dan karbohidrat. Voer juga berfungsi untuk meningkatkan stamina agar jalak kebo lebih efektif dalam bergerak dan berkicau.
Itulah beberapa makanan yang sangat di senangi oleh burung jalak, namun biasanya bagi pemilik akan banyak makanan tambahan sebagi pembantuan agar burung lebih dapat berkembang dengan baik.
Baca Juga : Makanan Burung Gereja
Diatas adalah beberapa tips dan cara menjinakan burung jalak, semoga bermanfaat bagi kita kawan, dan jangan lupa gabung juga dengan komunitas pecinta burung jalak, disitulah kalian akan menerima banyak ilmu dan manfaat untuk pengetahuan dan cara agar burung jalak dapat berkembang dengan baik dan memiliki kualitas yang tinggi terimakasih.